Abjad Arab

Abjad Arab
Jenis aksara
Abjad tidak murni
BahasaBahasa Arab
Periode
356 M sampai sekarang
Arah penulisanKanan ke kiri
Aksara terkait
Silsilah
ISO 15924
ISO 15924Arab, , ​Arabik
Pengkodean Unicode
Nama Unicode
Arabic
 Artikel ini mengandung transkripsi fonetik dalam Alfabet Fonetik Internasional (IPA). Untuk bantuan dalam membaca simbol IPA, lihat Bantuan:IPA. Untuk penjelasan perbedaan [ ], / / dan  , Lihat IPA § Tanda kurung dan delimitasi transkripsi.
Negara-negara pengguna abjad Arab:
  sebagai aksara resmi tersendiri
  sebagai aksara sekunder.

Abjad Arab (الأَبْجَدِيَّة العَرَبِيَّة al-abjadīyah al-ʻarabīyah; atau الحُرُوف العَرَبِيَّة al-ḥurūf al-ʻarabīyah) (juga disebut sebagai huruf hijaiah) adalah abjad yang digunakan untuk menuliskan bahasa Arab, serta beberapa bahasa di Asia dan Afrika. Abjad Arab terdiri dari 28 huruf dengan arah penulisan dari kanan ke kiri dengan gaya tulisan bersambung.

Asalnya, abjad ini adalah abjad murni, yaitu yang hanya terdiri dari konsonan, tetapi sekarang bukan lagi. Sama halnya dengan sistem penulisan abjad yang lain, seperti abjad Ibrani, para penulis kemudian merancang indikator suara vokal menggunakan tanda vokal terpisah.

Abjad Arab berasal dari Aksara Aramea (dari bahasa Syria dan Nabatea), di mana abjad Aram terlihat kemiripannya dengan abjad Koptik dan Yunani. Terlihat perbedaan penulisan antara Magribi dan Timur Tengah. Di antaranya adalah penulisan huruf qaf dan fa. Di wilayah Arab Maghrib, huruf qāf dituliskan dengan memiliki titik di bawah dan fā' dengan satu titik di atasnya.


From Wikipedia, the free encyclopedia · View on Wikipedia

Developed by Nelliwinne