Alessandro Volta

Alessandro Volta
Lahir(1745-02-18)18 Februari 1745
Como, Kadipaten Milan
(hari ini Italia)
Meninggal5 Maret 1827(1827-03-05) (umur 82)
Como, Lombardia–Venesia
(hari ini Italia)
KebangsaanItalia
Dikenal atasPenemuan sel listrik
Penemuan metana
Volt
Tegangan listrik
Voltmeter
PenghargaanMedali Copley (1794)
Légion d'honneur
Orde Mahkota Besi
Karier ilmiah
BidangFisika dan kimia

Alessandro Giuseppe Antonio Anastasio Gerolamo Umberto Volta (18 Februari 1745 – 5 Maret 1827) adalah seorang fisikawan, ahli kimia guru besar, pengarang, dan penemu elemen baterai atau tumpukan Volta(1800), juga penemu kondensator, eudimeter, pistol listrik, dan lampu udara. Dia memperbaiki elektroforus (1777) dan elektroskop, selain juga menemukan dan mengisolasi gas metan (1778). Ia terutama dikenal karena mengembangkan baterai pada tahun 1800. Putra seorang bangsawan ini mempunyai saudara kandung 9 orang. Semuanya masuk biara kecuali dirinya, Volta.

Pada usia 14 tahun, Volta menegaskan bahwa dia ingin menjadi seorang ahli fisika. Dia menjadi guru fisika pada usia 29 tahun dan mengajar di sekolah Como. Dia lalu menemukan elektrofikus, alat untuk menghasilkan muatan listrik dengan jalan induksi. Alat terdiri dari 2 plat logam, plat pertama & kedua. Plat tertutup oleh ebonit & kedua tegangan berisolasi. Plat pertama di gosok dan dimuati listrik negatif. Jika plat kedua ditaruh di atasnya, muatan lisrik positif tertarik ke permukaan bagian bawah. Muatan negatif terusir ke atas. Muatan negatif lalu ditarik ke tanah. Proses ini di ulang berkali-kali sampai ada muatan yang kuat pada plat kedua. Mesin pengumpul muatan ini menjadi dasar kondensator / kapasitor sampai saat ini.

Ia melanjutkan pekerjaan Luigi Galvani dan membuktikan bahwa teori Galvani yaitu efek kejutan kaki kodok adalah salah. Secara fakta, efek ini muncul akibat 2 logam tak sejenis dari pisau bedah Galvani. Berdasarkan pendapat ini, Volta berhasil menciptakan "Baterai Volta" (Voltac Pile). Atas jasanya, satuan beda potensial listrik dinamakan volt.


From Wikipedia, the free encyclopedia · View on Wikipedia

Developed by Nelliwinne