Artikel ini memberikan informasi dasar tentang topik kesehatan. |
Arteritis | |
---|---|
Arteri (normal) | |
Informasi umum | |
Spesialisasi | Reumatologi |
Arteritis adalah peradangan pada dinding pembuluh arteri,[1] biasanya disebabkan oleh infeksi atau respon autoimun. Arteritis merupakan gangguan yang kompleks dan masih belum sepenuhnya dipahami. Arteritis dapat dibedakan dalam berbagai tipe yang berbeda berdasarkan sistem organ yang terlibat dengan penyakit. Komplikasi dari arteritis adalah trombosis, yang dapat berakibat fatal. Arteritis dan flebitis (peradangan vena) merupakan bentuk dari vaskulitis.[2]