Bahasa Enrekang adalah salah satu bahasa dalam rumpun bahasa Austronesia dan memiliki kedekatan dengan bahasa-bahasa di wilayah Sulawesi Selatan dan Sulawesi Barat. Bahasa Enrekang dalam rumpun Massenrempulu' memiliki kedekatan dengan bahasa Bugis, bahasa Toraja, bahasa Tae' (Luwu) dan bahasa Mandar. Kedekatan ini terjadi karena letak wilayah penutur bahasa ini yang berada di tengah-tengah wilayah penutur bahasa-bahasa tersebut.