Charlie merupakan album studio ketiga oleh penyanyi Amerika Charlie Puth yang secara resmi dirilis pada tanggal 7 Oktober 2022 oleh Atlantic Record. Album ini merupakan album pertama Charlie dalam kurun waktu empat tahun setelah album sebelumnya Voicenotes rilis di tahun 2018,[2] Charlie Puth sendiri mengungkapkan bahwa album ini merupakan album paling personal baginya.[3] Setelah memutuskan untuk membatalkan progresnya dalam proses penyusunan album aslinya di tahun 2020 karena ulasan dan penampilan yang cukup buruk dari single yang dirilisnya, Charlie memutuskan untuk "mengkalibrasi ulang" penggarapan album barunya dan terinspirasi untuk membocorkan proses pembuatan hampir seluruh lagu yang disusunnya untuk album terbarunya di TikTok, sehingga membuat beberapa lagunya sempat viral di aplikasi tersebut.[4] Album Charlie didahului dengan perilisan lima single, yakni "Light Switch", "That's Hilarious", "Left and Right" yang berkolaborasi dengan Jungkook BTS, "Smells Like Me", dan "I Don't Think That I Like Her".[5]
- ^ Milross, Hayley (October 5, 2022). "Charlie Puth: Charlie review - his most authentic work to date". The Line of Best Fit. Diakses tanggal October 6, 2022.
- ^ "Charlie Puth Says New Album 'Charlie' Was 'Born on the Internet' as He Reveals Release Date and Cover Art". Rolling Stone. July 7, 2022.
- ^ "Charlie Puth says his new album is his "most personal yet"". NME. September 20, 2022.
- ^ "Charlie Puth explains how 'revenge' inspired his new album". Insider.
- ^ Paul, Larisha (September 16, 2022). "Ghosts of Girlfriends Past Haunt Charlie Puth on 'I Don't Think That I Like Her'". Rolling Stone. Diakses tanggal October 6, 2022.