Clodomir

Clodomir
Raja Orléans
Divisi Gaul pada kematian Clovis, yang menunjukkan kerajaan Clodomir di samping milik saudara-saudaranya
Raja Orléans
Berkuasa511–524
PendahuluClovis I
PenerusClotaire I
Kelahiranskt. 495
Kematian524
Pertempuran Vézeronce
WangsaDinasti Meroving
AyahClovis I
IbuClotilda

Chlodomer, juga dieja Clodomir atau Clodomer (skt. 495 - 524) merupakan yang kedua dari empat putra Clovis I, Raja suku Franka. Pada kematian ayahandanya, pada tahun 511, dia membagi kerajaan Franka dengan ketiga saudaranya: Thierry I, Childebert I, dan Clotaire I. Meskipun Thierry, putra sulung, memiliki hak waris yang lebih baik, Clodomir membagi setengah dari kerajaan dengan kedua saudara lainnya. Inilah kerajaan Orléans, yang diambil dari bekas kerajaan Syagrius. Kerajaan ini termasuk, terutama, keuskupan Tour, Poitiers dan Orléans. Clodomir menikahi Guntheuc, dengan siapa ia memiliki tiga orang putra: Theodebald, Gunthar, dan Cloudus.

Pada tahun 523-24, mungkin atas dorongan ibundanya Clotilda, yang sangat ingin membalas dendam keponakannya yang telah dibunuh oleh Sigismond dari Bourgogne, Clodomir bergabung dengan saudara-saudaranya dalam sebuah ekspedisi melawan Burgundian. Setelah menangkap Sigismond, Clodomir kembali ke Orléans. Namun, saudara Sigismond Gondomar kembali dengan penuh kemenangan ke Bourgogne di kepala pasukan yang dikirim oleh sekutunya, raja Ostrogoth Theodoric yang Agung. Di sana, dia membantai garnisun yang ditinggalkan kaum Franka.

Meski menang, Clodomir membunuh Sigismond dan putra-putranya Gisald dan Gondebaud pada tanggal 1 Mei 524. Dia kemudian memimpin ekspedisi kedua melawan Burgundian. Dia terbunuh dalam ekspedisi ini, pada musim semi atau musim panas tahun yang sama, pada Pertempuran Vézeronce. Ketiga anaknya dipercayakan pada ibundanya sampai jandanya menikah dengan Clotaire I. Clotaire, bagaimanapun, memerintahkan pembunuhan anak-anak Clodomir, meski Cloudus berhasil melarikan diri. Lebih dikenal sebagai Santo Cloudus, dia kemudian menjadi abbas di biara Nogent, setelah mengorbankan rambutnya, simbol kebangsawanan Franka, daripada menyerahkan hidupnya.


From Wikipedia, the free encyclopedia · View on Wikipedia

Developed by Nelliwinne