Cosmos atrosanguineus ![]() | |
---|---|
Taksonomi | |
Superkerajaan | Eukaryota |
Kerajaan | Plantae |
Divisi | Tracheophytes |
Ordo | Asterales |
Famili | Asteraceae |
Tribus | Coreopsideae |
Genus | Cosmos |
Spesies | Cosmos atrosanguineus ![]() Voss, 1894 |
Cosmos atrosanguineus, cosmos coklat, adalah spesies Cosmos, yang berasal dari Meksiko. Sering kali dikatakan bahwa ia punah di alam liar; namun jumlahnya "cukup melimpah" di Meksiko. Spesies ini diperkenalkan ke dalam budidaya pada tahun 1885, ketika perusahaan benih Inggris Thompson & Morgan pertama kali mencantumkannya dalam katalog benih mereka.[1] Bunganya yang berwarna merah tua hingga merah kecoklatan memiliki aroma menyerupai coklat, yang menjadi salah satu alasan popularitasnya sebagai tanaman budidaya.
Variasi warna bunga dari merah hingga hitam pada Cosmos atrosanguineus dan kultivarnya disebabkan oleh variasi jumlah antosianin dan kalkon yang ada.[2] Hibrida dengan spesies Cosmos lainnya juga dikenal dalam budidaya. Seperti halnya Cosmos 'Thomocha' (Chocamocha), hibrida mungkin memiliki aroma yang kurang dibandingkan spesiesnya.[1] Meskipun kosmos berbau seperti coklat, namun tidak boleh dimakan.[3]
<ref>
tidak sah;
tidak ditemukan teks untuk ref bernama Rice17