Fall Out Boy

Fall Out Boy (FOB)
Fall Out Boy 2006 1
Informasi latar belakang
AsalWillmatte, Illinois, Amerika Serikat
GenreRock alternatif
Pop-punk
Emo
Tahun aktif20012009, 2013-sekarang
LabelIsland Records
Fueled by Ramen
Situs webSitus resmi
AnggotaPatrick Stump
Pete Wentz
Joe Trohman
Andy Hurley

Fall Out Boy (biasa disingkat FOB) adalah band rock alternatif yang dibentuk pada tahun 2001 di Willmatte, Illinois.[1] Band ini beranggotakan Patrick Stump (vokalis/gitaris), Pete Wentz (bassis), Joe Trohman (gitaris), dan Andy Hyurley (drummer).[1] Grup ini dibentuk oleh Wentz dan Trohman sebagai proyek sampingan untuk musik pop punk dari musik hardcore yang mereka mainkan, dan Stump bergabung tak lama kemudian. Grup ini melewati suksesi drummer sebelum memilih Hurley dan merekam album debut grup, Take This to Your Grave (2003). Album ini menjadi sukses secara underground dan membantu band mendapatkan fanbase yang berdedikasi melalui tur yang pada, serta sukses secara komersial. Take This to Your Grave sering disebut-sebut sebagai album yang berpengaruh dalam perkembangan musik pop punk di tahun 2000-an.

Dengan Wentz sebagai penulis lirik band dan Stump sebagai komposer utama, lalu bergabung dengan label besar pada tahun 2005, album kedua mereka From Under the Cork Tree, menghasilkan dua single hit, "Sugar, We're Goin Down" dan "Dance, Dance" sukses besar dan mendorong album tersebut mendapatkan sertifikasi 2x platinum, mengubah grup ini menjadi sangat terkenal dan membuat Wentz menjadi selebriti dan sering tampil di tabloid. Fall Out Boy menerima nominasi Artis Pendatang Baru Terbaik di Grammy Awards 2006. Album berikutnya, Infinity on High (2007), memulai debutnya pada nomor satu di Billboard 200 Amerika dengan 260.000 penjualan pada minggu pertama. Ini menghasilkan dua single hit di seluruh dunia, "This Ain't a Scene, It's an Arms Race" dan "Thnks fr th Mmrs". Folie Deux, album keempat band ini, menciptakan tanggapan yang beragam dari penggemar dan kurang laris secara komersial. Setelah merilis Believers Never Die – sebuah album Greatest Hits, band ini vakum dari 2009 hingga 2013 untuk mengerjakan berbagai proyek sampingan para membernya.

Band ini berkumpul kembali dan merekam Save Rock and Roll (2013), menjadi album kedua yang berperingkat #1 dan lagu mereka "My Songs Know What You Did in the Dark (Light Em Up)" masuk Top 20 di Amerika. Album studio keenam, American Beauty/American Psycho (2015) menempati peringkat satu di Billboard 200, dan menelurkan top-10 hit "Centuries" dan single "Uma Thurman" yang mencapai No. 22 di Billboard Hot 100

Album studio ketujuh Mania (2018), juga memuncak di No. 1, menjadikannya album No. 1 keempat bagi Fall Out Boy dan album top 10 keenam mereka secara berturut-turut. Tur pendukung mereka untuk album ini termasuk konser di Wrigley Field, pertunjukan stadion pertama mereka. Pada 2020 mereka menggelar tur bareng dengan Green Day dan Weezer berjudul Hella Mega Tour yang diumumkan pada September 2019. Setiap band merilis musik baru untuk mendukung tur, dengan Fall Out Boy mengumumkan perilisan album hits terbesar kedua, Greatest Hits: Believers Never Die – Volume Two, dan single pendukung, "Dear Future Self (Hands Up)". Tur penundaan COVID-19, yang membentang di Amerika Utara, dan Eropa, adalah tur stadion pertama Fall Out Boy dan mencakup pertunjukan di Wrigley Field, Stadion Dodger, dan Stadion London.

Fall Out Boy sejauh ini telah menjual lebih dari 10 juta keping album dan lebih dari 30 juta keping album + single di seluruh dunia.

  1. ^ a b "Fall Out Boy Biography - Rolling Stone". Rolling Stone. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2018-05-17. Diakses tanggal 2014-04-26. 

From Wikipedia, the free encyclopedia · View on Wikipedia

Developed by Nelliwinne