Freeview (Britania Raya)

Tampilan FREEVIEW di Britaniaraya saat di tayangkan di televisi

Freeview merupakan layanan televisi digital di Britania Raya yang dioperasikan oleh DTV Services Ltd, yang merupakan kerjasama operasional antara BBC, ITV, Channel 4, Sky, dan operator transmisi Arqiva. Diluncurkan pada tahun 2002,[1] saat ini disiarkan ke sekitar 70—80% wilayah Inggris. Pada pelayanan penyiarannya, tidak ada biaya berlangganan bulanan yang diperlukan dengan sekitar 40 stasiun TV mulai dari hiburan keluarga seperti E4, ITV2 & 3, BBC3 & 4, hingga saluran berita & gaya hidup (QVC & UKTV Bright Ideas). Ada juga hiburan untuk anak-anak dengan CBeebies & CBBC.

Selain itu, juga tersedia 20 saluran radio digital, termasuk Radio 1 & 2, untuk Smash Hits & Kiss. Daya tarik utama Freeview adalah saluran yang tersedia bebas, tetapi, dengan biaya bulanan yang kecil, layanan TV Top Up dapat diperoleh melalui penerima Freeview 'kompatibel', untuk memasukkan saluran seperti Cartoon Network, UKTV Gold, Discovery Channel dan banyak lagi.

  1. ^ "About Us | Freeview". www.freeview.co.uk (dalam bahasa Inggris). Diarsipkan dari versi asli tanggal 2014-07-15. Diakses tanggal 2018-09-28. 

From Wikipedia, the free encyclopedia · View on Wikipedia

Developed by Nelliwinne