Grand Theft Auto: San Andreas

Grand Theft Auto: San Andreas
Diterbitkan di
26 Oktober 2004
  • PlayStation 2
    • NA: 26 Oktober 2004
    • PAL: 29 Oktober 2004
    Windows, Xbox
    • NA: 7 Juni 2005
    • EU: 10 Juni 2005
    Mac OS X
    • WW: 12 November 2010
    iOS
    • WW: 12 Desember 2013
    Android
    • WW: 19 Desember 2013
    Windows Phone
    • WW: 27 Januari 2014
    Fire OS
    • WW: 15 Mei 2014
    Xbox 360
    • WW: 26 Oktober 2014
    PlayStation 3
    • WW: 1 Desember 2015
Versi
GenreAksi petualangan
Bahasa
Daftar bahasa
    • Inggris (dialog permainan)
    • Multibahasa (antarmuka)
Karakteristik teknis
Sistem operasiAndroid Edit nilai pada Wikidata
PelantarPlayStation 2, Xbox, Xbox 360, PlayStation 3, Windows Phone, Android, Windows, macOS, iOS dan PlayStation 4 Edit nilai pada Wikidata
MesinRenderWare
ModePermainan video pemain tunggal dan permainan video multipemain Edit nilai pada Wikidata
Formatcakram optis, unduhan digital dan distribusi digital Edit nilai pada Wikidata
Metode masukanpapan tombol komputer, tetikus, gamepad dan layar sentuh Edit nilai pada Wikidata
Informasi pengembang
PengembangRockstar North[a]
ProdusenLeslie Benzies
Penulis
KomponisMichael Hunter
PenerbitRockstar Games
Pemrogram
  • Adam Fowler
  • Obbe Vermeij
SenimanAaron Garbut
Penilaian
ESRB
enllaç=d:Q14864331
PEGI
enllaç=d:Q14915517
USK
enllaç=d:Q14920394
CERO
enllaç=d:Q14870299
CCC
enllaç=d:Q104434122
Informasi tambahan
Situs webrockstargames.com… (bahasa Inggris) Edit nilai pada Wikidata
MobyGamesgrand-theft-auto-san-andreas dan grand-theft-auto-san-andreas-special-edition Edit nilai pada Wikidata
Steam12120 Edit nilai pada Wikidata
Id. Subredditsanandreas Edit nilai pada Wikidata
IMDB: tt0383385 Youtube: UCNpPy2A7ZQze-Thz06EwJIQ Modifica els identificadors a Wikidata
Bagian dari Grand Theft Auto
Portal permainan video
Sunting di Wikidata • L • B • PW
Info templat
Bantuan penggunaan templat ini

Grand Theft Auto: San Andreas (sering disingkat sebagai GTA: SA atau GTA: San Andreas), adalah permainan video laga-petualangan yang dikembangkan oleh Rockstar North, dan diterbitkan oleh Rockstar Games. Permainan ini adalah permainan 3D ke-7 dalam seri Grand Theft Auto, yang ke-5 pada rilis konsol dan permainan ke-7 secara keseluruhan. Pada awalnya dirilis untuk PlayStation 2 pada bulan Oktober 2004, permainan ini kemudian di pemortakan ke Xbox dan Microsoft Windows, kini yang baru rilis Android dan menerima penerimaan dan penjualan yang tinggi pada tiga platform tersebut, dan mendapat rekor penjualan permainan tertinggi di PlayStation 2. Grand Theft Auto: San Andreas diteruskan oleh Grand Theft Auto: Liberty City Stories dan didahului oleh Grand Theft Auto: Vice City.

Permainan ini berlatar belakang pada negara bagian fiktif bernama San Andreas yang mempunyai tiga kota metropolitan. Berlatar akhir tahun 1992,[2] San Andreas berpusat pada seorang anggota geng jalanan bernama Carl "CJ" Johnson yang kembali pulang dari Liberty City ke Los Santos setelah mengetahui kematian Ibunya. CJ menemukan bahwa teman lama dan keluarganya sedang berantakan. Melalui jalan cerita permainan, CJ perlahan membongkar plot dibalik pembunuhan Ibunya selagi mengembangkan usaha bisnisnya. Seperti permainan dalam seri lain, San Andreas terdiri dari elemen permainan mengemudi dan tembak-menembak orang ketiga, dan fitur alur permainan “dunia-terbuka” yang memberikan pemain untuk lebih bebas bermain. Permainan ini menambah beberapa fitur, seperti modifikasi mobil, dan personalisasi karakter, seperti gaya rambut, tato, dan lainnya.

Hampir sama seperti seri Grand Theft Auto lain, keberhasilan penjualan San Andreas juga memiliki beberapa kontroversi. Salah satu kontroversi San Andreas adalah permainan mini seks "Hot Coffee" yang ditemukan dalam permainan Microsoft Windows, yang awalnya dinonaktifkan, tetapi kode binernya tidak dihilangkan. Penemuan ini menyebabkan San Andreas dengan cepat diratifikasi ulang di Amerika Serikat menjadi rating permainan dewasa dan menyebabkan permainan ini ditarik dari rak retailer. Setelah kode biner permainan Hot Coffee dihilangkan, permainan ini diratifikasi ulang kembali menjadi M (Mature).

  1. ^ "Grand Theft Auto: San Andreas". War Drum Studios. Diarsipkan dari versi asli tanggal 19 Januari 2016. Diakses tanggal 6 Januari 2016. 
  2. ^ "Grand Theft Auto: San Andreas Game Script". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2013-07-29. Diakses tanggal 2007-03-17. 


Kesalahan pengutipan: Ditemukan tag <ref> untuk kelompok bernama "lower-alpha", tapi tidak ditemukan tag <references group="lower-alpha"/> yang berkaitan


From Wikipedia, the free encyclopedia · View on Wikipedia

Developed by Nelliwinne