Isabella Leong

Isabella Leong
梁洛施
Informasi latar belakang
Nama lahirLuisa Isabella Nolasco da Silva (梁樂瑤)
Nama lainIsabella Leong, Isabella Leung, Leung Lok-si, Luoshi Liang
Lahir23 Juni 1988 (umur 36)
Makau Makau
AsalHong Kong Hong Kong
GenreCantopop
PekerjaanPenyanyi, aktris
InstrumenVokal
Tahun aktif20042009
LabelEmperor Entertainment Group
Situs webSitus resmi Isabella Leong di EEGmusic.com

Isabella Leong (Hanzi tradisional: 梁洛施; Kantonis: loeng4 lok3 si1; pinyin: Liáng Luò Shī; Portugis: Luisa Isabella Nolasco da Silva, lahir 23 Juni 1988) adalah wanita penyanyi, model, dan aktris Hong Kong kelahiran Makau. Penyanyi Cantopop ini memiliki nama Portugis: Nolasco Da Silva Luisa Isabella.

Karier di dunia rekaman dimulai dengan album perdana, "Isabella". Album berbahasa Kantonis ini dirilis 3 September 2004 dengan label Emperor Entertainment Group. Album berikutnya yang dirilis bulan Juli 2005 adalah "To Find Love" dan "I Am Isabella".


From Wikipedia, the free encyclopedia · View on Wikipedia

Developed by Nelliwinne