Jaringan seluler atau jejaring ginerak (bahasa Inggris: cellular network) adalah jejaring telekomunikasi yang mana tautan dari pengirim ke penerima (dan sebaliknya) bersifat nirkabel. Jejaringan ini tersebar di beberapa daerah yang disebut sel (cell). Tiap sel dilayani oleh setidaknya satu pancar-terima, biasanya tiga menara telepon seluler atau stasiun pancar-terima utama. Stasiun-stasiun ini memberi sel tersebut cakupan jaringan yang bisa dipakai untuk transmisi suara, data, dan jenis konten lainnya. Tiap sel biasanya menggunakan beberapa set frekuensi dari sel-sel tetangganya untuk menghindari tabrakan sinyal dan memberi jaminan mutu dalam sel.[1]
Saat digabung bersama, sel-sel ini memberikan cakupan radio melintasi wilayah geografis yang luas sehingga banyak pemancar-terima portabel, seperti telepon genggam, komputer tablet, laptop dengan modem, penyeranta, dan lain-lain, untuk berkomunikasi dengan sesama dan dengan transiver dan telepon tetap di mana pun dalam jaringan melalui stasiun utama, bahkan jika beberapa dari transiver tersebut bergerak melintasi banyak sel saat transmisi.
Jaringan seluler mempunyai beberapa kelebihan berikut:[1]
Penyedia telekomunikasi besar telah membentangkan jaringan seluler suara dan data di sebagian besar wilayah berpenduduk di Bumi. Pesawat telepon dan komputasi bergerak bisa terhubung dengan jaringan telepon tetap (PSTN) dan akses internet publik. Jaringan seluler pribadi bisa dipakai untuk penelitian[2] atau untuk organisasi dan armada besar, misal saat pelepasan badan keselamatan publik atau perusahaan taksi.