Jean I dari Lorraine, lahir pada Februari 1346, meninggal di Paris 23 September 1390, merupakan adipati Lorraine dari 1346 hingga 1390. Dia adalah putra adipati Raoul dan Marie dari Châtillon, putri Guy I dari Blois.[1] Enam bulan setelah kelahirannya, ayahandanya Raoul tewas dalam pertempuran Crécy[1] dan perwalian dipegang hingga 1360 oleh ibundanya dan comte Eberhard II dari Württemberg. Jean berpartisipasi bersama kesatria teutonik dalam perang salib melawan Lituania pada 1356, kemudian lagi pada 1365.