Jihad Fulani

Jihad Fulani
Tanggal21 Februari 1804 – 1808
LokasiNigeria dan Kamerun
Hasil
Pihak terlibat
Kekhalifahan Sokoto Kerajaan-kerajaan Hausa
Tokoh dan pemimpin
Usman dan Fodio Sarkin Gobir Yunfa

Jihad Fulani, yang juga disebut Jihad Usman dan Fodio, adalah perang yang meletus di wilayah yang kini merupakan bagian dari Nigeria dan Kamerun pada tahun 1804–1808. Perang ini dimulai setelah Usman dan Fodio (seorang ahli dan pengajar agama Islam) dibuang dari Gobir oleh raja Yunfa, salah satu mantan muridnya. Usman dan Fodio mengumpulkan angkatan bersenjata yang terdiri dari anggota suku Fulani untuk melancarkan jihad terhadap kerajaan-kerajaan Hausa di Nigeria utara. Tentara Usman dan Fodio secara perlahan menguasai kerajaan-kerajaan Hausa hingga akhirnya Gobir direbut pada tahun 1808. Yunfa kemudian dihukum mati, dan Kekhalifahan Sokoto yang dikepalai oleh Usman dan Fodio didirikan. Negara ini akan menjadi salah satu negara terbesar di Afrika pada abad ke-19 dan menginspirasi jihad sejenis di Afrika Barat.


From Wikipedia, the free encyclopedia · View on Wikipedia

Developed by Nelliwinne