Kabupaten Tambrauw | |
---|---|
Motto: Menjetu, Menjedik, Memben Suksno | |
Koordinat: 0°36′19″S 132°29′23″E / 0.60515°S 132.48962°E | |
Negara | Indonesia |
Provinsi | Papua Barat Daya |
Tanggal berdiri | 26 November 2008[1] |
Dasar hukum | UU RI Nomor 56 Tahun 2008[1] Keputusan MK RI No 127/PUU-VII/2009, 25 Januari 2009 |
Ibu kota | Fef |
Jumlah satuan pemerintahan | Daftar
|
Pemerintahan | |
• Bupati | Engelbertus G. Kocu (Pj.) |
• Wakil Bupati | Lowong |
Luas | |
• Total | 11.529,18 km2 (4,451,44 sq mi) |
Populasi | |
• Total | 30.519 |
• Kepadatan | 2,6/km2 (6,9/sq mi) |
Demografi | |
• Agama | |
• Bahasa | Indonesia, Abun, Mpur, Miyah |
• IPM | 55,55 (2023) sedang[3] |
Zona waktu | UTC+09:00 (WIT) |
Kode pos | 98473 |
Kode BPS | |
Pelat kendaraan | PB xxxx P* |
Kode Kemendagri | 92.09 |
DAU | Rp 532.628.283.000,- (2020) |
Situs web | www |
Kabupaten Tambrauw adalah salah satu kabupaten di provinsi Papua Barat Daya, Indonesia yang terbentuk di tahun 2008.[4] Pusat pemerintahan atau ibukota berada di Fef.[4] Kabupaten Tambrauw terletak di Pegunungan Tambrauw, wilayahnya baik di daratan maupun di lautan masih sangat asri sehingga Pemerintah Daerah mendeklarasikan Tambrauw sebagai Kabupaten Konservasi.[5][6] Kabupaten Tambrauw adalah kabupaten terbesar di provinsi Papua barat daya berdasarkan luas wilayahnya. Bahasa Abun adalah bahasa asli yang dituturkan oleh suku Abun di kabupaten Tambrauw, Ethnologue dan Glottolog mengelompokkannya sebagai bahasa isolat yang tidak berkaitan dengan bahasa bahasa lain di Papua.
Kabupaten Tambrauw adalah pemekaran Kabupaten Sorong dan Kabupaten Manokwari. Kubu Manokwari yang berasal dari Distrik Kebar, Amberbaken, Mubrani, dan Senopi menolak bergabung dengan Tambrauw karena perbedaan adat serta jarak yang lebih dekat dengan ibukota Provinsi Papua Barat di Manokwari dibandingkan ibukota PBD di Sorong. Penggabungan distrik ini terjadi di tahun 2013 atas keputusan Mahkamah Konstitusi. Kubu ini mendeklarasikan Kabupaten Manokwari Barat dan meminta keluar dari Papua Barat Daya namun belum terwujud sampai sekarang.[7][8]