Makasar | |||||
---|---|---|---|---|---|
Negara | ![]() | ||||
Provinsi | DKI Jakarta | ||||
Kota Administrasi | Jakarta Timur | ||||
Pemerintahan | |||||
• Camat | Kamal Alatas | ||||
Kode Kemendagri | 31.75.08 ![]() | ||||
Kode BPS | 3172040 ![]() | ||||
|
Kecamatan Makasar adalah sebuah kecamatan yang terletak di Jakarta Timur, Jakarta, Indonesia. Kecamatan ini kemungkinan dahulu kala adalah kampung Makasar, ditilik dari namanya. Penduduknya mayoritas bersuku Betawi dan memiliki jumlah penduduk sebanyak 220.112 jiwa (2019) sedangkan luasnya adalah 21,87 km². Kecamatan Makasar merupakan wilayah perbatasan antara Kota Jakarta dan Jawa Barat, lebih tepatnya Kota Bekasi (kecamatan Pondok Gede). Di kecamatan ini pula terdapat Bandar Udara Internasional Halim Perdanakusuma dan Stasiun KCIC Halim (Kereta Cepat Whoosh Jakarta - Bandung).