Mariso | |||||
---|---|---|---|---|---|
Koordinat: 5°09′36″S 119°24′26″E / 5.1598870277138476°S 119.40714150869842°E | |||||
Negara | ![]() | ||||
Provinsi | Sulawesi Selatan | ||||
Kota | Makassar | ||||
Pemerintahan | |||||
• Camat | Harun Rani, SE, M.Si | ||||
Kode Kemendagri | 73.71.01 ![]() | ||||
Kode BPS | 7371010 ![]() | ||||
Desa/kelurahan | 9 | ||||
|
Mariso (Makassar: ᨆᨑᨗᨔᨚ) adalah sebuah kecamatan di Kota Makassar, Sulawesi Selatan, Indonesia. Wilayah Kecamatan Mariso pada awalnya merupakan sebuah kampung di wilayah Kesultanan Tallo yang berubah menjadi distrik pada masa Pemerintah Hindia Belanda lalu menjadi kecamatan pada masa Pemerintah Indonesia. Kecamatan Mariso terletak di kawasan pesisir Kota Makassar. Wilayahnya telah terbagi menjadi 9 kelurahan.
Kecamatan Mariso merupakan salah satu kecamatan dengan tingkat kepadatan penduduk tertinggi di Kota Makassar.