Maschinenbau Kiel

Maschinenbau Kiel GmbH
GmbH
NasibDipisah, diakuisisi oleh Caterpillar Inc., Siemens, Rheinmetall (1990-an)
PendahuluDeutsche Werke
Didirikan1948
Ditutup1997
Kantor pusat,
ProdukLokomotif diesel
Mesin diesel
Kendaraan tempur lapis baja

Maschinenbau Kiel GmbH merancang, memproduksi, dan memasarkan mesin diesel kelautan, lokomotif diesel, dan kendaraan lapis baja dengan merek MaK. Tiga divisi dari perusahaan ini dijual ke tiga perusahaan berbeda pada dekade 1990-an.

Rheinmetall mengakuisisi divisi kendaraan militer dari perusahaan ini pada tahun 1990. Siemens mengakuisisi divisi produksi lokomotif dari perusahaan ini pada tahun 1992. Siemens kemudian menjual divisi lokomotifnya ke Vossloh pada tahun 1998. Sementara Caterpillar Inc. mengakuisisi divisi mesin diesel kelautan dari perusahaan ini pada tahun 1997.

Divisi yang dibeli oleh Vossloh dan Caterpillar hingga saat ini masih berkantor pusat di Kiel, dan Caterpillar pun masih menggunakan merek MaK.


From Wikipedia, the free encyclopedia · View on Wikipedia

Developed by Nelliwinne