Artikel ini sebatang kara, artinya tidak ada artikel lain yang memiliki pranala balik ke halaman ini. Bantulah menambah pranala ke artikel ini dari artikel yang berhubungan atau coba peralatan pencari pranala. Tag ini diberikan pada Desember 2022. |
Melanie Ann Stansbury (lahir 31 Januari 1979)[1][2] adalah seorang politikus dan ilmuwan Amerika Serikat yang menjabat sebagai anggota DPR mewakili Dapil I New Mexico sejak 2021.[3] Dapilnya meliputi sebagian besar Albuquerque. Sebagai anggota Partai Demokrat, ia dulunya menjadi anggota DPRD New Mexico dari dapil XXVIII.[4]