Mike Dirnt | |
---|---|
![]() | |
Informasi latar belakang | |
Nama lahir | Michael Ryan Pritchard |
Nama lain | Mike Dirnt, Van Gough |
Lahir | 4 Mei 1972![]() |
Genre | Punk rock, alternative rock, rock, new wave, pop punk, garage rock |
Pekerjaan | Musisi, bassist, penulis lagu |
Instrumen | Bass, gitar, vokal, drum, farfisa, violin |
Tahun aktif | 1987–sekarang |
Label | Reprise Records Lookout! Records Adeline Records |
Artis terkait | Green Day, The Frustrators, Screeching Weasel, Foxboro Hot Tubs, The Network |
Michael Ryan Pritchard (lahir 4 Mei 1972) dikenal sebagai Mike Dirnt, adalah musisi asal Amerika yang dikenal sebagai bassist, backing vokal, dan pendiri dari band punk Green Day.
Saat di sekolah, Mike senang bermain "air-bass". Sementara dia bergaya seolah sedang memetik senar bass, dia mengucapkan "dirnt, dirnt, dirnt" untuk meniru suara bass. Dan akibatnya, teman-teman sekolahnya mulai memanggilnya "Mike Dirnt".