Minecraft Dungeons adalah permainan video dungeon crawler yang dikembangkan oleh Mojang Studios dan Double Eleven, dan diterbitkan oleh Xbox Game Studios. Permainan ini merupakan spin-offMinecraft dan dirilis pada tanggal 26 Mei 2020 untuk Nintendo Switch, PlayStation 4, Windows, dan Xbox One. Tanggapan yang diterima beragam, kebanyakan menganggapnya menarik dan menyenangkan, musik dan visualnya dipuji secara umum. Namun, alur permainan yang sederhana dan penggunaan pembuatan prosedural mendapat respons yang beragam, narasi yang pendek dan ringan juga tidak luput dari kritik.