Mirip Unix (Inggris: Unix-like) adalah keluarga sistem operasi yang karakteristik dan fungsinya menyerupai dengan sistem operasi Unix, tetapi tidak memiliki ikatan langsung ke Unix asli. Mirip Unix juga dapat didefinisikan sebagai keluarga sistem operasi Unix yang diturunkan dan dimodifikasi, terutama untuk mendekripsikan sistem BSD.
Tidak ada definisi baku untuk istilah ini. Sistem operasi yang mendeskripsikan dirinya sebagai Unix juga disebut mirip Unix. Selain istilah mirip Unix digunakan untuk merujuk keluarga sistem operasi ini, istilah-istilah lainnya seperti UN*X, Un*x, *NIX dan *nix juga terkadang digunakan.[1]