Misi Ryukyu ke Joseon

Misi Ryukyu ke Joseon adalah usaha diplomatik dan perdagangan Kerajaan Ryūkyū yang sesekali dikirim pada tahun 1392–1879. Kontak diplomatik ini berada dalam sistem hubungan bilateral dan multinasional Sinosentrisme di Asia Timur. Raja Ryukyu Satto menjalin hubungan formal dengan istana Joseon.[1]

Kontak diplomatik ini mewakili aspek penting dari hubungan internasional kontak dan komunikasi timbal balik Ryukyu-Joseon. Misi Ryukyu dicatat dalam sejarah diplomatik Goryeo akhir; dan hubungan diplomatik dan perdagangan ini terus berlanjut hingga tahun perang 1592–1598.[2]

  1. ^ Kerr, George H. (1965). Okinawa, the History of an Island People, p. 63., hlm. 63, pada Google Books
  2. ^ Yi, I-hwa. (2006). Korea's Pastimes and Customs: a Social History, p. 73.

From Wikipedia, the free encyclopedia · View on Wikipedia

Developed by Nelliwinne