Monte-Carlo Masters | |
---|---|
![]() | |
Informasi turnamen | |
Didirikan | 1897 |
Lokasi | Roquebrune-Cap-Martin Prancis |
Tempat | Monte Carlo Country Club |
Kategori | Masters 1000 |
Permukaan | Clay, outdoors |
Pemain | 56S / 24D |
Hadiah | €4.273.775 |
Situs web | Official website |
Monte-Carlo Masters adalah turnamen tenis profesional putra yang diselenggarakan di Roquebrune-Cap-Martin, Prancis, komune yang berbatasan langsung dengan Monako. Meskipun diselenggarakan di Prancis, turnamen ini diselenggarakan oleh penyelenggara yang berbasis di Monako, S.M.E.T.T.[1] Turnamen ini merupakan bagian dari ATP World Tour Masters 1000 dalam turnamen Asosiasi Tenis Profesional (ATP) Tour dan dimainkan di arena Monte Carlo Country Club yang memiliki lapangan dengan permukaan tanah liat.
Kejuaraan tenis Monte Carlo pertama kali diadakan pada tahun 1897, dan menjadi turnamen "Terbuka (Open)" pada tahun 1969. Sejak tahun 1970 sampai 1972 dan dari tahun 1978 sampai 1989, merupakan turnamen utama di Grand Prix Tour sebagai bagian dari turnamen level satu Grand Prix Super Series. Pada tahun 1973 turnamen ini bagian dari Rothmans Spring Mediterranean Circuit,[2] dan dari tahun 1974 sampai 1977 merupakan bagian dari sirkuit World Championship Tennis (WCT). Pada tahun 1990 turnamen ini menjadi bagian dari turnamen ATP Championship Series Single Week.
Pada tahun 2009, Monte Carlo menjadi satu-satunya turnamen ATP World Tour Masters 1000 yang tidak memberlakukan aturan mandatory player commitment atau kewajiban komitmen pemain.[3] Sebagian besar pemain unggulan tetap mengikuti turnamen tersebut tanpa menghiraukan status tersebut.
Rafael Nadal menujuarai turnamen Monte-Carlo delapan kali beruntun antara tahun 2005 sampai 2012, menjadikannya satu-satunya pemain yang memenangkan delapan gelar beruntun di turnamen yang sama. Pada tahun 2016, Nadal kembali memenangkan gelar untuk ke-9 kalinya.[4]