Neoklasikisme

Psyche Revived by Love's Kiss karya Antonio Canova
Henry Fuseli, The artist moved to despair at the grandeur of antique fragments, 1778–79
Salam alam, 1910, Karya gaya neoklasik yang mewakili prosesi Romawi menuju Ceres, dewi gandum. Karya Cesare Saccaggi dari Tortona.
Salam alam, 1910, Karya gaya neoklasik yang mewakili prosesi Romawi menuju Ceres, dewi gandum. Karya Cesare Saccaggi dari Tortona.

Neoklasikisme (dari kata Yunani νέος nèos dan κλασσικός klassikòs classicus)[1] adalah nama yang diberikan untuk gerakan Barat dalam dekoratif dan seni rupa visual, sastra, teater, musik, dan arsitektur yang menggambarkan inspirasi dari seni rupa "klasik" dan budaya Yunani Kuno atau Romawi Kuno. Neoklasikisme lahir di Roma pada pertengahan abad ke-18, namun ketenarannya menyebar ke seluruh Eropa, ketika generasi pelajar seni Eropa menyelesaikan Tur Besar mereka dan kembali dari Italia ke negara-negara asal mereka dengan gagasan Yunani-Romawi yang baru ditemukan kembali.[2] Gerakan Neoklrasik utama terjadi pada Abad Pencerahan pada abad ke-18, dan berlanjut sampai awal abad ke-19, kemudian berkompetisi dengan Romantisisme. Dalam arsitektur, gaya tersebut berlanjut sepanjang abad ke-19, ke-20, dan ke-21.

  1. ^ "Etymology of the English word neoclassicism". myetymology.com. Diakses tanggal 2012-02-22. 
  2. ^ The road from Rome to Paris. The birth of a modern Neoclassicism

From Wikipedia, the free encyclopedia · View on Wikipedia

Developed by Nelliwinne