Nodame Cantabile | |
のだめカンタービレ (Nodame Kantābire) | |
---|---|
Genre | Komedi, kisah hidup, roman |
Manga | |
Pengarang | Tomoko Ninomiya |
Penerbit | ![]() |
Penerbit bahasa Inggris | ![]() ![]() |
Demografi | Josei manga |
Anime | |
Sutradara | Takeuchi Hideki |
Studio | - |
Anime | |
Sutradara | Ken'ichi Kasai |
Studio | J.C.Staff |
Anime | |
Nodame Cantabile Shinshun Special in Europe | |
Sutradara | Takeuchi Hideki |
Studio | - |
Anime | |
Nodame Cantabile: Paris-Hen | |
Sutradara | Chiaki Kon |
Studio | J.C.Staff |
Anime | |
Nodame Cantabile: Finale | |
Skenario | Kazuki Nakashima |
Studio | J.C.Staff |
Nodame Cantabile (bahasa Jepang: のだめカンタービレ , atau Nodame Kantābire) adalah manga karangan Tomoko Ninomiya yang pertama kali diterbitkan berseri di majalah Kiss di Jepang sejak tahun 2001. Manga ini diterbitkan dalam bentuk komik berseri di Indonesia oleh Elex Media Komputindo. Seri komik ini telah diadaptasikan dalam bentuk anime dan serial drama di Jepang.
Pada tahun 2008, setelah mengeluarkan Chapter 126, Tomoko Ninomiya yang menulis Nodame mengumumkan bahwa Nodame memasuki masa hiatus. Ninomiya cuti selama beberapa bulan untuk melahirkan putranya. Belakangan, pada awal tahun 2009, Ninomiya sering merasa sakit di bagian lengan kanan. Belakangan diketahui ia terserang sindrom terowongan karpal. Meskipun begitu ia menenangkan para penggemar yang khawatir atas kondisinya, dan menyatakan berusaha sebisanya untuk mengerjakan kelanjutan Nodame.