![]() | |||
Nama lengkap | Perserikatan Sepakbola Madiun | ||
---|---|---|---|
Julukan | Banteng Wilis | ||
Nama singkat | PSM | ||
Berdiri | 29 Mei 1929 | (sebagai Madioensche Voetbal Bond (MVB)||
Stadion | Stadion Wilis, Kota Madiun, Jawa Timur (Kapasitas: 25.000) | ||
Manajer | ![]() | ||
Pelatih | ![]() | ||
Liga | Liga Nusantara | ||
Situs web | Situs web resmi klub | ||
Kelompok suporter | MVB (Madioensche Vokoid Brigade) & (The Mad Man) | ||
| |||
![]() |
PSM Madiun | ||
---|---|---|
![]() Tim utama |
Perserikatan Sepakbola Madiun disingkat dengan PSM Madiun merupakan klub sepak bola Indonesia yang berasal dari Kota Madiun, Jawa Timur. Klub ini adalah salah satu dari 7 (tujuh) klub pendiri Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia atau (PSSI). PSM Madiun didirikan pada 29 Mei 1929 dengan nama Madioensche Voetbal Bond (MVB).[1]
PSM Madiun pernah menjadi juara ketiga Piala Indonesia pada tahun 1997-1998. Pada saat itu PSM Madiun kalah saat melawan Persebaya Surabaya dengan skor (3-2). Sekarang PSM Madiun berkompetisi di Liga 3 yang merupakan kompetisi sepak bola tingkat ketiga di liga Indonesia.