Perlombaan senjata laut Inggris-Jerman

Besar dan kekuatan kapal perang berkembang pesat sebelum, selama, dan sesudah Perang Dunia I. Hal ini disebabkan oleh persaingan di antara negara-negara maritim (termasuk Inggris dan Jerman) yang diakhiri oleh Traktat Laut Washington dan Traktat Versailles.

Perlombaan senjata laut Inggris-Jerman berlangsung pada awal abad ke-20 dan merupakan salah satu penyebab Perang Dunia I. Pada saat yang sama, beberapa negara lain juga membangun angkatan lautnya, seperti Amerika Serikat, Jepang, dan beberapa negara di Amerika Selatan.


From Wikipedia, the free encyclopedia · View on Wikipedia

Developed by Nelliwinne