Camilla | |||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
![]() Foto Ratu Camilla saat penobatannya pada tahun 2023 | |||||||||
Permaisuri Raja Britania Raya dan Irlandia Utara serta negara-negara Alam Persemakmuran | |||||||||
Periode | 8 September 2022 – sekarang (2 tahun, 180 hari) | ||||||||
Penobatan | 6 Mei 2023 | ||||||||
Didahului oleh | Pangeran Philip | ||||||||
Adipatni Cornwall | |||||||||
Periode | 9 April 2005 - 8 September 2022 (17 tahun, 152 hari) | ||||||||
Diteruskan oleh | Catherine Middleton | ||||||||
Kelahiran | 17 Juli 1947 King's College Hospital, London, ![]() | ||||||||
Pasangan | Andrew Parker Bowles (m. 1973; cerai 1995) Charles III (m. 2005) | ||||||||
Keturunan |
| ||||||||
| |||||||||
Wangsa | Windsor (dari pernikahan) | ||||||||
Ayah | Bruce Middleton Hope Shand | ||||||||
Ibu | Rosalind Maud Cubitt | ||||||||
Agama | Anglikan | ||||||||
Peringatan: Page using Template:Infobox person with unknown parameter "embed" (pesan ini hanya ditampilkan dalam pratinjau). |
Keluarga Kerajaan Britania Raya dan Wilayah Persemakmuran lainnya |
---|
![]() |
|
Camilla (marga gadis: Camilla Rosemary Shand, melalui pernikahan pertama: Parker Bowles; lahir 17 Juli 1947) adalah Permaisuri Raja Britania Raya dan Irlandia sebagai istri pernikahan kedua dari Charles III, Raja Britania Raya. Sebelum menjadi permaisuri, Camilla secara resmi menjadi Putri Wales, gelar bagi istri Pangeran Wales sekaligus calon permaisuri Britania Raya. Meski begitu, Camilla memilih untuk tidak menggunakan gelar tersebut karena gelar itu sering dikaitkan erat dengan Diana, istri pertama Charles.
Sebagai istri Pangeran Wales, Camilla mendampingi sang suami dalam menjalankan berbagai kegiatan dan tugas resmi. Dia adalah pelindung, presiden, dan anggota berbagai lembaga amal.
Pada tanggal 09 September 2022, Camilla menjadi Ratu Permaisuri bersamaan dengan kenaikan suaminya menjadi Raja, setelah kematian Ratu Elizabeth II.