Piala Habibie 2012

Habibie Cup 2012
Habibie Cup XX
Logo Habibie Cup
Informasi turnamen
Negara Indonesia
Tanggal penyelenggaraan27 April – 20 Mei 2012
Jumlah peserta16
Juara bertahanGasma Enrekang
Hasil turnamen
JuaraPersim Maros
Tempat keduaPSAD Wirabuana
Tempat ketigaPSM Makassar
Tempat keempatPerslutim Luwu Timur
Statistik turnamen
Jumlah pertandingan31 dan 1 w/o
Pemain terbaikTBA (PSAD Wirabuana)
2010
2015

Habibie Cup 2012 atau Habibie Cup XX merupakan edisi ke-20 dari kejuaraan sepak bola Habibie Cup. Pada edisi ini, Gaspa Utama bertindak sebagai tuan rumah pelaksana yang berpusat di Stadion Lagaligo, Kota Palopo dari 27 April sampai 20 Mei 2021. Pada acara pembukaan, turnamen ini dibuka langsung oleh Wakil Gubernur Sulawesi Selatan, Agus Arifin Nu'mang dan dilanjutkan laga pembuka tuan rumah Gaspa Utama menghadapi Persiban Bantaeng yang dimenangkan oleh tuan rumah dengan skor 3–0. Sebanyak 16 tim berlaga di ajang ini. 14 tim berasal dari Sulawesi Selatan sementara 2 sisanya berasal dari luar Sulawesi Selatan. Gasma Enrekang sebagai juara bertahan (2010) tidak berpartisipasi karena sedang mengadakan kompetisi lokal se-Kabupaten Enrekang. Untuk pertama kalinya, Persim Maros menjadi juara pada edisi ini setelah mengalahkan PSAD Wirabuana dengan skor 2 - 4 melalui adu penalti di babak final.


From Wikipedia, the free encyclopedia · View on Wikipedia

Developed by Nelliwinne