Supriyanto GS | |
---|---|
![]() Prie GS pada tahun 2019 | |
Lahir | Supriyanto 3 Februari 1965 Kendal, Jawa Tengah, Indonesia |
Meninggal | 12 Februari 2021 Semarang, Jawa Tengah, Indonesia | (umur 57)
Sebab meninggal | Serangan jantung |
Almamater | IKIP Semarang (kini Universitas Negeri Semarang) |
Organisasi | Suara Merdeka |
Supriyanto (3 Februari 1965 – 12 Februari 2021) atau yang lebih dikenal sebagai Prie GS adalah budayawan berkebangsaan Indonesia. Dia mengawali kariernya sebagai wartawan di harian umum Suara Merdeka Semarang, Jawa Tengah. Prie GS juga dikenal sebagai kartunis, penyair, penulis, dan public speaker di berbagai seminar, diskusi, dan menjadi host untuk acaranya sendiri, baik di radio maupun televisi.[1][2]