Reli Dakar 2008

Reli Dakar 2008 akan menjadi reli yang ke-30. Reli ini direncanakan awalnya bermula di Lisboa, Portugal pada tanggal 5 Januari 2008, berjalan melalui Eropa dan Afrika hingga 20 Januari dan akan berakhir di Dakar, Senegal. Even ini ditunda sehari sebelum pelaksanaannya akibat ada ancaman pembunuhan pada perelinya dan pada akhirnya Reli Dakar kali ini benar-benar dibatalkan penyelenggaraannya.


From Wikipedia, the free encyclopedia · View on Wikipedia

Developed by Nelliwinne