Sakamichi Series | |
---|---|
Asal | ![]() |
Genre | J-POP |
Tahun aktif | 2011–sekarang |
Artis terkait |
Sakamichi Series (Jepang: 坂道シリーズ ) merujuk kepada sekumpulan grup saudari dari grup idola Jepang Nogizaka46, sebuah grup rival "resmi" AKB48. Berdasarkan pada konsep "idola yang akan menemuimu" yang merupakan lawan dari konsep "idola yang akan kamu temui" milik AKB48, ini sekarang terdiri dari 4 grup. Grup saudari pertama, Keyakizaka46, dibentuk pada 21 Agustus 2015.[1][2] Pada 21 Februari 2018, Yoshimotozaka46 dibentuk sebagai grup saudari kedua.[3] Pada 11 Februari 2019 sub-grup dari Keyakizaka46, Hiragana Keyakizaka memulai debutnya sebagai grup independen dan berganti nama menjadi Hinatazaka46. Sementara pada 2020, Keyakizaka46 mengubah namanya menjadi Sakurazaka46 dan memulai aktivitas grupnya dari awal.