Sayur pakis atau supa paku adalah daun pakis muda yang ujungnya menggulung dan umumnya dipanen dan digunakan sebagai sayuran. Jika dibiarkan, sayur pakis akan membuka gulungannya menjadi daun baru. Sayur pakis yang dipanen pada awal musim sebelum daunnya terbuka dan mencapai ketinggian maksimalnya akan dipotong cukup dekat dengan tanah.[1]