Suzuki Ignis

Suzuki Ignis
Informasi
ProdusenSuzuki
Masa produksi2000–2008
2016–sekarang
Bodi & rangka
KelasMobil subkompak (B)
Tata letakMesin depan, penggerak roda depan
Mesin depan, penggerak 4 roda

Suzuki Ignis adalah mobil subkompak yang diproduksi oleh Suzuki antara tahun 2000 dan 2008, menggantikan Suzuki Cultus dan kemudian sebagai sebuah crossover kecil mulai tahun 2016.

Sebagai hasil proyek bersama antara General Motors (GM) dan Suzuki, mulai tahun 2001 Ignis juga dijual dengan nama Chevrolet Cruze. Cruze dijual di seluruh Jepang sebagai Chevrolet, dengan pasar Australasia-dengan nama Holden Cruze. Mulai tahun 2003, Suzuki Eropa mengadopsi Cruze yang diperpanjang sebagai Suzuki Ignis. Pada tahun yang sama, Subaru mengadopsi juga mobil ini dengan nama Subaru G3X Justy, eksklusif di Eropa saja.


From Wikipedia, the free encyclopedia · View on Wikipedia

Developed by Nelliwinne