Majalah Tintin atau yang lebih dikenal sebagai (Prancis) Le journal de Tintin atau (Belanda) Kuifje, adalah majalah komik yang beredar secara mingguan di Belgia pada paruh kedua dari abad ke-20 Masehi. Pada edisi yang berjudul "The Journal for the Youth from 7 to 77", menjadi sumber utama dalam pembuatan komik-komik ber-genre Franco-Belgian dan juga menerbitkan beberapa serial komik terkenal seperti Blake dan Mortimer, Alix, dan tentu saja Petualangan Tintin. Terbitan perdana dari majalah ini adalah pada tahun 1946, dan dihentikan dengan baik pada tahun 1993. Selain itu ada juga versinya yang ber-Bahasa Yunani yang terbit dalam kurun waktu 1969 - 1972.
Majalah ini merupakan bagian tidak terpisahkan dari pola penerbitan kala itu. Di mana mereka lebih mengkhususkan diri untuk menampilkan sebuah atau dua buah halaman baru dari serial komik yang akan diterbitkan secara penuh, dan memberikan informasi bagi para pembaca yang tidak sabar untuk menunggu terbitnya komik tersebut. Namun mereka juga menerbitkan serial komik itu secara utuh dalam majalahnya, misalnya untuk para artis yang masih belum terkenal. Petualangan Tintin juga tersedia dalam suatu bundel khusus dengan hardcover ataupun softcover version. Selain itu ia juga berisikan informasi-informasi menarik untuk para penggemar komik tertentu, dan wawancara dengan pengarang dan artisnya. Tidak semua komik yang ditampilkan dalam majalah ini dibuat bundelnya, merupakan salah satu daya tarik untuk memiliki majalah ini. Jika kualitas pencetakan majalah ini jauh lebih baik dari berbagai macam buku-buku terbitan Amerika hingga tahun 1970-an, maka cerita yang dibukukan (dalam 1 bundel khusus), akan memiliki mutu yang sangat bagus dan teliti, mempergunakan kertas yang mahal dan proses pencetakan khusus, di mana hal ini mengakibatkan kenaikan harganya.