Waruhiu Itote (1922 – 30 April 1993), nom de guerre General China, adalah salah satu pemimpin utama Pemberontakan Mau Mau (1952–1960) di Kenya Britania bersama dengan Dedan Kimathi, Stanley Mathenge, Kurito ole Kisio, Musa Mwariama dan Muthoni Kirima. General China adalah pemimpin Mau Mau senior pertama yang ditangkap oleh pemerintah, saat ia jatuh ke dalam perangkap pada 1954. Ia ditahan bersama dengan kelak presiden Kenya Jomo Kenyatta.